Harga Kencur – Kencur merupakan salah satu jenis tanaman yang sangat berguna bagi manusia. Kencur dapat digunakan sebagai obat maupun sebagai bumbu dalam memasak.
Bentuk dari kencur sendiri mirip dengan jahe, lengkuas, maupun kunyit yang membuatnya menjadi sulit dibedakan. Harga kencur di pasaran berbeda-beda di setiap daerah. Update Harga kencur juga bisa menjadi lebih murah apabila Anda membelinya langsung dari pengepul kencur.
Jual beli kencur biasanya dapat Anda lakukan di pasar. Selain di pasar, Anda juga dapat membeli kencur di supermarket bahkan di online shop. Harga terbaru kencur di supermarket maupun online shop akan sedikit berbeda dengan harga pasar.
Selain itu, kencur juga terdiri dari berbagai jenis yang menyebabkan harganya juga bervariasi. Harga kencur per Kg juga biasanya akan naik pada saat-saat tertentu. Berikut adalah informasi lengkap mengenai kencur yang biasa dijual di pasaran.
Jenis Kencur yang di Minati Konsumen
Bagian yang biasa dimanfaatkan dari kencur biasanya adalah bagian rimpang atau rizomanya. Kencur biasanya digunakan sebagai campuran jamu yaitu jamu beras kencur.
Untuk lebih jelasnya, bisa lihat beragam informasi tentang kencur dan manfaat kencur bagi manusia. Kencur memiliki kandungan zat yang sangat berguna bagi tubuh. Harga kencur 1 Kg di pasaran normalnya berkisar antara Rp. 5000,- sampai Rp. 9.000,-. Namun, pada saat menjelang ramadhan ataupun lebaran harganya dapat naik tajam.
– Kencur Basah
Jenis Kencur memiliki ciri berwarna coklat dengan bagian dalamnya putih berair serta memiliki aroma yang kuat dan tajam. Kencur muda biasanya berwarna putih kekuningan serta memiliki kandungan air yang lebih banyak. Kencur yang sudah tua biasanya ditumbuhi akar-akar pada ruas rimpangnya.
Harga kencur di pasar induk normalnya berkisar antara Rp. 5000,- sampai Rp. 9.000,-. Menjelang lebaran harganya jenis basah dapat naik hingga Rp. 12.000,- per Kg-nya.
– Kencur Kering
Saat ini orang-orang lebih menyukai produk-produk instan yang mudah digunakan. Hal ini memaksa para produsen untuk berinovasi dalam produk-produknya, salah satunya dengan menjual produk kencur yang telah dikeringkan.
Kencur kering ini lebih mudah digunakan karena konsumen tidak perlu memotong-motong ataupun menjemur kencur tersebut ketika ingin menggunakannya. Harga kencur kering terbaru berkisar antara Rp. 20.000,- sampai Rp. 90.000,-.
– Kencur Hitam
Selain kencur yang biasa ditemukan di pasar, ada juga kencur hitam. Ciri khas dari kencur hitam adalah warna rimpangnya yang berbeda dengan warna rimpang kencur biasa. Rimpang kencur hitam berwarna agak keunguan. Kencur hitam tidak mengandung kurkumin seperti kencur pada umumnya.
Tanaman ini biasa digunakan untuk mnegobati alergi, gangguan lambung, infeksi jamur, serta impotensi pada pria. Kencur hitam biasa dijual dalam bentuk kering. Harga kencur hitam yang telah dikeringkan adalah sekitar Rp. 150.000,- sampai Rp. 200.000,- per Kg-nya.
Harga kencur 2022 di berbagai daerah
Update Harga terkini kencur berbeda-beda di setiap daerah. Harga kencur 2022 di daerah-daerah penghasil kencur tentu lebih murah daripada harga di kota-kota besar yang jauh dari produsen kencur.
Kencur sendiri umumnya dapat di tanam di seluruh daerah di Indonesia. Berikut adalah informasi lengkap harga kencur hari ini di berbagai daerah di Indonesia.
1. di Lampung
Lampung merupakan salah satu daerah penghasil kencur di Indonesia sehingga harga kencur relatif murah di Lampung. Pada tahun 2013, pemerintah Lampung menggalakan petani untuk menanam tanaman kencur karena permintaan yang tinggi dan harganya yang terus meningkat.
Harga kencur lampung saat ini adalah sekitar Rp. 7.000,- per Kg untuk kencur basah, sedangkan kencur kering harganya adalah Rp. 24.000,- sampai Rp. 25.000,-.
2. Harga Kencur di Jakarta
Daftar di Jakarta lebih mahal dari harga kencur di daerah karena kencur di Jakarta tidak ditanam di Jakarta melainkan harus didatangkan dari daerah-daerah.
Harga kencur di Jakarta sendiri mencapai Rp. 10.000,- per Kg nya untuk kencur jenis basah. Harga kencur kering di Jakarta dapat mencapai Rp. 39.000,-. Harga kencur menjelang bulan ramadhan dan lebaran di Jakarta dapat naik sampai 2 kali lipat harga normal.
3. di Jogja
Jogja dan daerah sekitarnya juga merupakan daerah-daerah penghasil kencur di Indonesia. Harga kencur di Jogja bisa dikatakan sangat murah dikarenakan Jogja yang termasuk daerah produsen kencur.
Harga kencur di Jogja hanya sekitar Rp. 4.500,- sampai Rp. 5.000,- per Kg-nya untuk kencur basah. Kencur kering di Jogja juga termasuk murah yaitu sekitar Rp. 20.000,- per Kg-nya.
Demikian adalah beberapa informasi mengenai harga dari kencur di pasaran. Harga kencur akan berbeda di tiap daerah. Pada bulan menjelang ramadhan dan lebaran, harga barang pokok biasanya akan naik hingga mencapai 2 kali lipatnya, oleh karena bijak-bijaklah dalam mengatur pengeluaran. Semoga informasi ini dapat berguna bagi Anda.
Daftar Harga Kencur Per Kilo Tahun 2022
Jenis Kencur | Harga Kencur Per Kg 2022 |
Kencur Basah 1 Kg | Â IDRÂ Â 19.000 |
Kencur Kering 1 Kg | Â IDRÂ Â 70.000 |
Kencur Basah per Ons | Â IDRÂ Â Â Â 2.500 |
Kencur Kering per Ons | Â IDRÂ Â Â Â 9.000 |
Kencur Bubuk 500 Gram | Â IDRÂ Â 54.000 |
Tanya Jawab
Berapa harga kencur per kg ?
Harga kencur dipasar berkisar diharga Rp.90.000 per (kg) untuk jenis kencur SUPER, dan Rp.9.000 – Rp.15.000 per (kg) untuk jenis yang BIASA.
Manfaat Kencur ?
Tanaman satu ini memiliki beberapa manfaat sebagai berikut: Dapat menambah stamina/energi, Mengurangi kolesterol jahat, Meningkatkan nafsu makan, Mengatasi masalah perut kembung, Obat batuk, Dan Sumber Antioksidan.
Khasiat Jamu Beras Kencur untuk Kesehatan
Anda pasti sering mendengar nama kencur, bukan? Rempah yang satu ini terkadang sulit dibedakan dengan jahe atau kunyit. Semua bahan tersebut memang punya bentuk yang hampir mirip, namun sebenarnya bisa dibedakan dari warna dan aroma, lho.
Kencur adalah tanaman akar batang yang tertanam di dalam tanah. Dengan baunya yang khas dan menyeruak, kencur sering dipakai sebagai penambah cita rasa makanan. Manfaat kencur lainnya adalah sering diolah menjadi jamu beras kencur dengan khasiat yang baik untuk kesehatan.
Manfaat Jamu Beras Kencur
Ternyata meski bernama beras kencur, minuman yang satu ini terbuat dari campuran berbagai bahan. Seperti beras putih, kencur, asam jawa, hingga daun pandan. Semua racikan tersebut tidak hanya memperkaya cita rasanya, tetapi juga menambah khasiatnya.
Dengan kandungan kaya rempah dan manfaatnya untuk kesehatan, tak heran jika jamu beras kencur menjadi minuman tradisional yang cukup populer. Di bawah ini beberapa manfaat beras kencur yang perlu Anda ketahui.
1. Menjaga Kadar Gula Darah
Beras kencur dapat menurunkan kadar gula dalam darah dan menjaganya tetap normal sekalipun Anda sudah tidak konsumsi jamu. Manfaat ini tentu menjadi angin segar bagi penderita diabetes yang kesulitan mengontrol glukosa darah.
Namun bukti tersebut masih berupa penelitian skala kecil hingga saat ini. Sehingga diperlukan penelitian lebih lanjut untuk memastikan manfaat dan keamanannya dalam jangka panjang.
2. Menyembuhkan Diare
Kandungan melimpah zat sitotoksik dan antibakteri pada kencur dianggap dapat membantu meredakan gejala diare.Yang mana sebagian besar penyebab kasus diare adalah infeksi saluran pencernaan akibat bakteri dan virus.
Sifat anti-inflamasi dan anti-bakteri pada rempah satu ini dapat membunuh bakteri dan mempercepat penyembuhan diare. Anda cukup mengonsumsi jamunya setiap hari untuk menghindari tubuh dari dehidrasi akibat kekurangan cairan.
3. Meredakan Batuk
Tersiksa karena batuk yang tak kunjung sembuh? Minum segelas jamu beras kencur dapat menjadi solusi batuk Anda.
Ramuan tradisional kencur sudah lama menjadi warisan herbal turun-temurun yang dapat mengobati batuk. Namun lagi-lagi masih butuh penelitian lebih lanjut untuk mengetahui cara kerja dan dosis yang aman untuk ramuan ini.
4. Meningkatkan Nafsu Makan
Manfaat beras kencur yang terkenal lainnya adalah meningkatkan nafsu makan. Ramuan ini memang cocok dikonsumsi anak-anak yang punya masalah nafsu makan.
Cukup konsumsi segelas jamu secara rutin, Anda bisa lihat nafsu makan anak kembali. Khasiatnya juga sangat baik untuk meningkatkan stamina tubuh dan menjaga anak tetap aktif.
Cara Membuat Jamu Beras Kencur
Bahan-bahan
- 1 genggam
- 2 keping gula merah.
- 1 genggam kencur.
- 1 ruas jahe
- 2 sendok gula pasir (sesuai selera)
- 500 ml air matang.
Cara membuat Jamu Beras Kencur
- Cuci bersih beras, kemudian rendam di air selama 1 jam. Sisihkan.
- Rebus asam jawa, gula merah, gula pasir, dan jahe dengan air sampai mendidih. Tunggu sampai dingin, saring airnya lalu sisihkan.
- Cuci bersih kencur, kupas kulitnya dan potong-potong.
- Tiriskan air rendaman beras untuk ambil berasnya saja.
- Blender halus beras, kencur, dan air rebusan gula.
- Saring dan peras ampas blenderan sampai kering.
- Sajikan jamu selagi hangat.
Resep jamu beras kencur di atas dapat Anda kreasikan sendiri dengan rempah herbal lain seperti daun jeruk, perasan jeruk nipis, atau kurma. Dengan segenap khasiatnya, tak heran jika potensi budidaya kencur meningkat pesat. Terlebih berkat jamu beras kencur yang laris di pasaran.
Walau butuh riset lebih lanjut, khasiat dan manfaat kencur untuk kesehatan sudah terbukti bagi masyarakat Indonesia. Selama masih dalam batas wajar, tidak ada salahnya konsumsi jamu beras kencur alami setiap hari.